Tutorial Cara Instal Theme Windows 10 di Windows 7

Seiring perkembangan jaman di bidang operating system windows saat ini Mifcosoft telah meluncurkan Windows 10 sebagai generasi penerus Windows versi sebelumnya yaitu Windows 7 dan Windows 8. Dengan tambahan berbagai Filture menarik dan tampilan yang elegan tak hayal banyak orang yang move on dari Windows 7 dan Windows 8. Akan tetapi ada juga yang susah move on alias tetep setia memakai Windows 7.

Bagi sobat blogger yang ingin mencicipi tampilan Tema Windows 10 admin mau bagi-bagi Tips ne bagaimana cara install tema Windows 10 pada Windows 7 kesayangan kita. Caranya cukup mudah dengan bantuan dua software saja kita tidak perlu install ulang jika hanya ingin merubah tampilan windows kita. Sofware yang admin maksud yaitu Theme Resource Changer dan Universal Theme Patcher.

Lalu bagaimana mengaplikasikannya? Yuk kita simak tutorial berikut ini




Pertama-tama install Theme Resource Changer sesuai versi Windows 7 32 bit atau Windows 7 64 bit. Cara instalnya cukup mudah cukup dengan run file exe-nya lalu klick next…accept ..next …OK.

Setelah itu Run file Exe dari Universal Theme Patcher, disebelah kanan kita lihat ada deretan tombol path. Mulailah dari yang paling atas klick path sampai dengan ada notivikasi bahwa proses path berhasil. Kemudian lanjutkan ke path ke dua dan yang terakhir ketiga. Jika ada perintah untuk merestart windows maka lakukan restart.

"https://images.sftcdn.net/images/t_optimized,f_auto/p/95475ca6-96d3-11e6-b2f8-00163ed833e7/4275658665/universal-theme-patcher-logo.png" />


Sekarang kita sudah sukses menginstal dua software yang menjadi dasar dari penginstalan tema windows 10.

Langkah selanjutnya copy dan paste file Theme Windows 10 yang sudah sobat blogger download lalu pastekan di directory folder seperti gambar di bawah ini:




Setelah itu kembali ke Desktop, klick kanan di desktop pilih menu paling bawah Personalize maka akan tampil pilihan theme yang ada di windows kita.



Pilih dan Klick tema Windows 10 yang sudah kita masukkan tadi dan tara…. Theme Windows 7 kita telah berubah menjadi Theme Windows 10.




Gampang banget kan, okeh…sampai disini tutorial bagaimana merubah tema Windows 7 menjadi tema Windows 10 sampai jumpa di tutorial berikutnya.