Tutorial Cara Mengatasi Notifikasi ads.txt Tak Kunjung Hilang

Apakah Anda Seorang Publisher AdSense? Apakah anda sedang dihadapkan pada masalah Akun AdSense dengan notiikasi Penghasilan Anda Beresiko? Apakah Anda sudah menerapkan file ads.txt pada domain tingkat root webiste anda? Apakah setelah anda menerapkan file ads.txt notifikasi tersebut tetap muncul dan tidak kunjung hilang diberanda Account AdSense Anda? Apakah Anda merasa bingung dihadapkan pada masalah tersebut dan belum menemukan solusinya?

Semua jawaban atas pertanyaan tersebut di atas akan saya bahas pada postingan ini, mengapa, kenapa dan bagaimana cara mengatasinya?

Akhir-akhir ini memang banyak pemilik Account AdSense yang dihadapkan pada masalah penghasilan beresiko dan adanya arahan untuk menginstal file ads.txt dari Team AdSense. Terutama banyak yang menimpa blogger pemula yang baru saja memulai atau merintis membagun dan mengelola Blog yang ditargetkan untuk AdSense.



Saya sendiri sebagai seorang blogger pemula juga mengalaminya, dimana ada notifikasi Penghasilan Anda Beresiko pada dasboard Account Andsense muncul sejak beberapa bulan lalu dan sampai saat ini notifikasi tersebut masih ada. Padahal saya sudah menerapkan apa yang diintruksikan pada notifikasi tersebut yaitu dengan memasang file ads.txt serta mencoba melakukan validasi penginstalan file ads.txt itusendiri dan hasilnya semua valid terinstal dengan baik.

Awalnya saya menduga notifikasi ads.txt penghasilan adsense beresiko akan hilang dengan sedirinya karena saya sudah menginstal dan memastikan bahwa file ads.txt valid. Namun ternyata notifikasi Penghasilan Beresiko tersebut yang awalnya hanya menimpa salah satu website saya, sekarang justru bukannya hilang, beberapa website saya yang lain juga terkena notifikasi Ads.txt.

Adapun isi dari notifikasi Penghasilan AdSense beresiko adalah sebagai berikut:

Penghasilan Anda berisiko - Anda perlu memperbaiki beberapa masalah file ads.txt untuk menghindari dampak yang serius pada pendapatan Anda. Buat file ads.txt untuk situs anda. Untuk mencegah dampak yang serius pada penghasilan Anda, download file ads.txt lalu upload ke domain tingkat root dari setiap situs. Perubahan ads.txt mungkin membutuhkan waktu beberapa hari. Jika Anda menggunakan jaringan iklan lain, jangan lupa untuk menambahkan jaringan tersebut ke file ads.txt. Lihat panduan ads.txt untuk detail selengkapnya. penyebab munculnya notifikasi penghasilan adsense beresiko ads.txt



Baca Juga: Penyebab dan Solusi Penayangan AdSense Dibatasi

Setelah saya amati dan analisa terjawabkan apa yang menyebabkan website terkena notifikasi Penghasilan AdSense beresiko dan arahan untuk menginstal ads.txt. Bukan karena kita telah melakukan pelanggarakan kebijakan privasi adsense namun karena trafik blog yang rendah. Untuk membutikannya saya sudah mengamati lalu lintas trafik blog saya yang terkena notifikasi ads.txt dan ternyata memang benar adanya beberapa blog saya Trafik pengjungnya rendah dan tampilan page view perharinya sangatlah sedikit rata-rata di bawah 100 Page View perday kalaupun lebih biasanya mentok di bawah 300 Page Views itu pun jarang terjadi.

Silahkan anda coba perhatikan 4 buah blog saya yang saat ini sudah terindikasi terkena masalah Penghasilan AdSense Beresiko ads.txt berikut ini:

Yang Pertama Blog Lintas Tugas Sekolah



Blog lintas sekolah dengan nice pendidikan saya mulai bangun sejak November 2018 dan hasilnya blog tersebut tidak mampu bersaing. Akibatnya meskipun kontenya jumlah ratusan tetap saja visitor yang di dapatkan setiap harinya sangatlah rendah. Akhirnya saya memutuskan pada bulan November 2019 yang lalu tidak memperpanjang doiman dan membiarkannya tumbang kembali ke blogspot.

Yang Kedua Blog Wahana Belajar dan Berbagi



Sama seperti Blog lintas sekolah dengan nice pendidikan, blog wahana belajar dan berbagi saya mulai bangun sejak tahun 2014 dan beberapa kali berganti domain dan hasilnya blog tersebut tidak mampu bersaing juga. Akibatnya meskipun kontenya jumlah ratusan tetap saja visitor yang di dapatkan tidak sesuai keinginan dan saya stop update konten yang pada akhirnya trafik pengjung menurun secara drastis dari waktu ke waktu. Saya pun memutuskan pada bulan November 2019 yang lalu tidak memperpanjang doiman dan membiarkannya tumbang kembali ke blogspot.

Yang Ketiga Blog In-Wepo



Blog In-Wepo saya rintis mulai bulan Agustus 2019 dengan nice Campuran Tutorial dan Pendidikan. Awalnya konten berbahasa indonesia kemudian saya rubah menjadi bahasa inggris dan akhirnya campuran. Sama seperti pendahulunya blog tidak mampu bersaing dan trafik blog sangatlah rendah. Saya pun memutuskan untuk berhenti update konten meskipun blog tersebut sudah aproved AdSense.

Yang Keempat Blog Rumah Tausiyah




Blog Rumah Tausiyah saya rintis pada bulan Februari 2019 dengan harapan konten islami dapat menarik minat pembaca dan mendapatkan trafik pengjung yang baik. Namun ternyata lagi-lagi hasilnya tidak sesuai harapan meskipun jumlah konten sudah ratusan tetap saja minat pembacanya sangat sedikit dan akhirnya saya juga memutuskan untuk memberhentikan update konten meskipun sudah Aproved AdSense.

Info Tambahan: Bagi anda yang sedang mencari Blog dan Tertarik untuk Meminang Salah Satu Blog saya yang sudah aproved adsense namun sepi pengunjung Serta berminat untuk menghidupkan kembali beberapa blog saya yang terbengkalai, saya berniat menjualnya. Silahkan hubungi saya melalui menu contact untuk mendiskusikan harga lebih lanjut.

Dari preview trafik pengunjung ke 4 blog saya yang rendah di atas dapat menjadi bukti bahwa penyebab munculnya notifikasi Penghasilan AdSense Beresiko ads.txt adalah rendahnya trafik pengunjung. Sehingga meskipun file ads.txt sudah diinstal dan sudah dipastikan terpasang dengan baik setelah dilakukannya validasi tidak akan mengatasi dan menghilangkan notifikasi Penghasilan Anda Beresiko - File ads.txt.

Selama trafik blog yang terkena notifikasi Penghasilan AdSense beresiko rendah, meskipun sudah memasang file ads.txt dengan benar, notifikasi tersebut tidak akan bisa hilang. Untuk menghilangkannya perlu tindakan peningkatan kualitas blog dan besera kontennya agar dapat mendatangkan banyak pembaca dan lalu linstas blog menjadi membaik berangsur-angsur meningkat dari sebelumnya. Maka secara otomatis notifikasi Penghasilan AdSense Beresiko akan hilang dengan sendirinya. Jadi apabila anda dihadapkan pada masalah munculnya Notifikasi ads.txt yang tak kunjung hilang segera perbaiki trafik pengunjung website anda untuk menghilangkannya.

Ingin berlangganan Notifikasi Update Postingan Terbaru? Silahkan Gabung Berbagi Tutorial Online WhatsApp Grup atau Follow Berbagi Tutorial On Google News. Yuk...Subscribe Channel Youtube Berbagi Tutorial Online bagi Kalian yang suka dengan Tutorial dalam bentuk Rekaman Video.