Panduan Cara Mengatasi Laptop Sering Error Windows

Salah satu masalah yang sering terjadi di kalangan Pengguna Laptop adalah dimana Laptop tiba-tiba saat digunakan sering mengalami Error Windows dengan notifikasi:

Your PC ran into a problem and needs to restrat, We're just collecting some error info, and then you can restrart. 

Biasanya jika Laptop sudang sering mengalami masalah seperti ini ketika dihidupkan pun susah. Laptop hidup namun tidak tampilan (LCD Blank) padahal sebenarnya laptop tersebut hidup dengan baik hanya saja tidak ada tampilan, ketika ditest dengan menghubungkan flasdisk terdengar suara windows mendeteksi hardware yang terkoneksi. Dalam kondisi ini mau tidak mau Laptop harus dimatikan secara paksa dengan menekan tombol power.



Tentunya hal ini jika terjadi berulang kali dan laptop sering dimatikan paksa menggunakan tombol power akan berakibat fatal yang berdampak Rusaknya Hardisk.

Saya sudah beberapa kali menganani kasus seperti ini rata-rata disebakan karena Laptop tidak digunakan dan dibiarkan begitu saja dalam jangka waktu yang lama berminggu-mingu atau berbulan-bulan disimpan dan tidak pernah dihidupkan atau pun diisi daya sama sekali.

Biasanya jika Laptop tidak digunakan dalam jangka waktu yang lama, disimpan dan tidak diisi daya lama kelamaan daya batrai akan berkurang dan drop.  Keyboard mati karena lembab, hardisk bermasalah dan terkadang sampai mati, komponen mainboard bermasalah, dan batrai tidak bisa diisi ulang, terpaksa laptop harus terhubung langsung dengan listrik ketika hendak akan hidupkan.

Selain disebabkan karna Laptop disimpan dan tidak digunakan sama sekali dalam jangka waktu yang lama. Masalah Laptop hidup tidak ada tampilan layar Dekstop juga bisa diakibatkan rusaknya konektor LCD karena terjadi Over Head. Laptop diporsir digunakan berjam-jam layaknya penggunaan Komputer Dekstop. Ketika dimatikan tampak normal, namun ketika hendak digunakan kembali dan dihidupkan Laptop hidup namun tidak ada tampilan dekstop.

Salah satu cara yang dapat dicoba pertama kali untuk mengatasi masalah Laptop sering Error Windows, sering blank tidak ada tampilan ketika dihidupkan akibat dari Laptop disimpan dan tidak digunakan dalam jangka waktu yang lama adalah dengan cara Instal Ulang.

Baca Juga: Panduan Cara Instal Ulang Laptop Windows 10 Update Terbaru

Cara ini terbukti Ampul dan beberapa kali saya coba berhasil, dengan syarat tidak ada kerusakan hardware yang berhubungan dengan kinerja mesin dalam hal menampilkan output gambar layar dekstop misalnya kerusakan RAM, VGA atau Konektor LCD.



Setelah dilakukan Instal ulang rata-rata Laptop yang tadinya sering Blank tidak ada tampilan dan Error Windows layar biru dengan notifikasi Your PC ran into a problem and needs to restrat, We're just collecting some error info, and then you can restrart kembali normal.

Bagi Anda yang memiliki Laptop dan sudah tidak begitu memerlukan penggunaan laptop dalam menyelesaikan pekerjaan atau hal lainnya, hendaklah jangan menyimpan laptop tanpa perawatan dalam jangka panjang. Usahakan laptop minimal 1 minggu sekali diisi ulang daya dan dihidupkan selama beberapa menit misalnya 5 - 10 menit atau lebih lama dari itu lebih baik.

Jika memang Anda merasa malas untuk melakukannya dan memang sudah tidak membutuhkan Laptop lagi, sebaiknya Laptop Anda dijual saja. Dari pada disimpan tanpa perawatan dan beresiko terjadi kerusakan hardware yang justru akan merugikan diri Anda Sendiri.

Demikianlah Tutorial Cara Mudah Mengatasi Laptop yang sering Error Windows, hidup namun tidak ada tampilan yang diakibatkan oleh adanya ganggung system windows pada Hardisk karena disimpan terlalu lama dan tidak dihidupkan sama sekali dalam jangka waktu yang cukup lama.

Ingin berlangganan Notifikasi Update Postingan Terbaru? Silahkan Gabung Berbagi Tutorial Online WhatsApp Grup atau Follow Berbagi Tutorial On Google News. Yuk...Subscribe Channel Youtube Berbagi Tutorial Online bagi Kalian yang suka dengan Tutorial dalam bentuk Rekaman Video.